Saturday, May 28, 2011

Team Futsal Bali Area…” Tanpa Batas “

Setiap Jum’at Malam jam 20.00 Wita adalah hari dan waktu yg selalu diingat teman2 Area Bali, kususnya anggota bali futsal. Dan pada saat itu crew2 Team Futsal Bali akan berkumpul di Bali’s Futsal arena dalam rangka kumpul-kumpul sambail bermain futsal untuk mencari keringat….


Foto.1. terlihat sdr.Roy (OM) terlihat serius mau mengeksekusi bola, juga terlihat pak Pance (driver) lg telanjang dada

Aktifitas ini dilakukan untuk mengisi waktu di sela-sela aktifitas kerja, setelah seharian sibuk dengan pikiran masalah kerja. Crew2 Futsal ini yg datang tidak bisa dipastikan jumlahnya, dikarenakan ada teman2 yg nggak bisa datang mungkin dikarenakan ada pekerjaan yg harus dilakukan. Tetapi jumlah yg datang selalu cucup untuk dibuat 2 team, sehingga bisa saling tanding.

Sungguh suasana yg enak untuk dilihat dan dinikmati, teman2 begitu akrap satu sama lainya dan kompak dalam permainan tanpa memandang level dan status. Selalu ketawa dan canda dalam suasana yg akrab dan bersahaja. Kadang dalam satu Team (5 orang) terdiri dari bermacam-macam divisi dari Marketing, Teknik, OB, Driver dan Security. Tapi itu bukan halangan untuk memenangkan permainan.

Foto.2. terlihat Adi(DS), Roby(Security) dan Dedy(DS) lg serius bermain

Saya katakan “ Tanpa Batas “ karena teman2 begitu akrab satu sama lain tanpa memandang departemen ataupun tingkatan di perusahaan, tanpa memperdulikan dia siapa, dari mana dan apa posisinya yang penting adalah gimana menyusun strategi sehingga menang dalam permainan. Juga terlihat betapa sportif sikap yang ditunjukkan teman2 dalam permainan, sehingga tidak ada apa yg dikatakan gesekan atau perselisihan. Sungguh suatu keadaan yg sangat menginginkan suasana kebersamaan dan kekeluargaan.

Foto.3.Terlihat sdr.Dony (OB) MGW sunset road dan sdr.Pance(driver) lagi bengong liat bola..hehe

Oh iya, Bali Futsal Team ini pertama kali di “Lunching” dikolam pancing daerah sunset road. Saat itu semua teman2 hadir juga pada saat itu ada Pak Widjayanto juga sebagi sesepuhnya. Dan tentunya pak RT-nya pak Made Resta (RF) sebagai koordinatornya.

Foto.4. Wah..Pak Dedy(DS) lagi santai sbg kiper ya

Semoga hal positif dari kegiatan futsal ini seperti semangat kekompakan, kebersamaan, kekeluargaan , sportifitas dan pantang menyerah yg kita tunjukkan dalam sebuah permainan futsal bisa mengikuti dalam diri kita semua.

Dan sebelumnya, Editor minta maaf apabila ada kata2 yg tidak berkenan.

BRAFO TEAM FUTSAL BALI AREA































No comments: